BAHAN-BAHAN:
- 1/2 kg daging ayam yg telah dihaluskann
- 500 gr tepung terigu
- 250 gr tepung kanji
- 1 sdt garam
- 1 sdt masako ayam
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdt gula pasir
- 300 ml air matang
- 5 buah cabe merah besar
- 15 buah cabe rawit
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
LANGKAH DALAM MEMBUAT:
- Masukan daging ayam, terigu,kanji,garam,lada, masako kedalam satu wadah
- Tuang air kedalam wadah tersebut
- Aduk adonan hingga rata
- Adonan siap dibentuk bulat dengan tangan lalu direbus kedalam air mendidih
- Tunggu pentol hingga naik kepermukaan, lalu angkat dan tiriskan!!
- Membuat sambalnya yaitu dengan menghaluskan cabe merah, cabe rawit, bawang merah&putih, tambah gula, garam, air sedikit. Lalu blender
- Lalu tumis sambal dan masukan pentol
- Tunggu sambal hingga meresap ke pentol
- Lalu siap disantap dan dihidangkan
0 comments:
Posting Komentar